Sinopsis Drama China Our Times: Duet Leo Wu dan Neo Hou Lakukan Pembobolan Kartu Digital
Poster Drama China Our Times (mydramalist)

Bagikan:

JAKARTA - Aktor Leo Wu dan Neo Hou akan beradu akting dalam drama china terbaru berjudul Our Times. Drama ini bukan hanya memberikan tontonan terkait lika-liku bisnis namun juga menghadirkan kisah cinta yang kompleks di dalamnya.

Drama ini memiliki 36 episode dengan durasi per-episodenya selama 45 menit. Selain Leo Wu dan Neo Hou akan ada Mao Xiao, Julia Xiang, hingga Ji Li yang akan berperan di dalam drama ini.

Drama China Our Times berkisah tentang situasi di tahun 1990-an, ketika Tiongkok sedang mengalami periode reformasi dan keterbukaan yang signifikan. Era ini ditandai dengan masuknya industri informasi yang membawa perubahan besar. Hal ini juga berpengaruh pada cerita drama yang berfokus pada dua pemuda yang cerdas dan berbakat, yakni Xiao Chuang dan Pei Qing Hua. Mereka merupakan lulusan dari Institut Ilmu Komputer dan Teknologi Universitas Yenching.

Kedua pemuda ini terlibat dalam dunia bisnis teknologi informasi dengan melakukan pembobolan kartu digital. Selanjutnya, mereka dipilih oleh direktur Tan Qi Zhang untuk bergabung dengan bisnis penjualan komputer yang sedang jadi tren. Xiao Chuang dan Pei Qing Hua menunjukkan dedikasi tinggi dalam memimpin tim peneliti, menyusun strategi, dan menunggu waktu yang tepat untuk mengembangkan teknologi.

Awalnya, mereka berperan sebagai agen komputer asing, namun seiring berjalannya waktu, mereka beralih ke penelitian dan pengembangan mandiri, hingga menjadi pelopor dalam dunia bisnis. Dalam perjalanan karier tersebut, akhirnya mereka juga mencatat sejarah pesatnya perkembangan Tiongkok pada akhir abad ke-20.

Drama China Our Times bisa ditonton melalui platform WeTV atau Tencent Video.